Ciri Ciri Penipuan Loker di Internet

Berdasi Com
Ciri Ciri Penipuan Loker di InternetMengingat beberapa hari terakhir beredar kabar mengenai banyaknya penipuan lowongan kerja. maka hari ini berdasi.com sebagai penyedian lowongan kerja online ikut prihatin, untuk itu berdasi.com akan berbagi kepada pengunjung setia berdasi.com beberapa tips dan ciri-ciri lowongan kerja penipu yang ada di internet. semoga dengan ini tidak ada lagi korban penipuan lowongan kerja.

Ciri Ciri Penipuan Loker di Internet

Ciri Ciri Penipuan Loker di Internet


#1 Perekrutan Berbayar
  • Mengharuskan Anda untuk membayar biaya dengan alasan apapun selama proses rekrutmen
#2 Meminta Data Pribadi tanpa Undangan Wawancara
  • Meminta detil pribadi Anda seperti akun bank, nomor KTP dan alamat rumah tanpa adanya undangan wawancara
#3 Diterima Tanpa Proses Wawancara
  • Penawaran kerja tanpa adanya lamaran dari Anda dan tanpa proses wawancara
#4 Deskripsi Pekerjaan yang Tidak Jelas
  • Undangan wawancara yang tidak memberikan penjelasan mengenai posisi yang ditawarkan atau tawaran pekerjaan tersebut tidak sesuai dengan deskripsi yang ditawarkan selama proses rekrutmen. Selain itu, penawaran kerja tidak berhubungan dengan keahlian Anda, bisa menjadi hal yang patut dicurigakan.
#5 Gaji yang Terlalu Tinggi dan Tidak Wajar
  • Penawaran kerja yang terlalu baik dan menawarkan gaji tinggi yang tidak wajar
  • Alamat Email dan Website Mencurigakan
  • Tidak adanya situs resmi atau media sosial perusahaan yang menjelaskan profil dan kegiatan perusahaan tersebut 
  • Alamat email perusahaan yang gratis dan tidak sesuai dengan alamat email yang ada di situs resmi perusahaan tersebut
  • Korespondensi email yang tidak profesional dan tidak mencantumkan detil kontak perusahaan seperti nomor telepon dan alamat kantor
Demikian beberapa Ciri Ciri Penipuan Loker di Internet yang harus anda waspadai sebelum melamar pekerjaan di internet, begitu juga mengenai ciri-ciri lowongan kerja yang asli akan kebalikan dari ciri-ciri diatas. Salam sukses